PERKEMAHAN PELANTIKAN PENEGAK BANTARA SMA NEGERI 2 UNGARAN TAHUN 2023
- Jul
- 26
- Posted by admin
- Posted in Kegiatan Sekolah
- 1

Ambalan Pangeran Samber Nyawa – Dewi Sartika gugus depan XI.22.01.003-XI.22.01.004 pangkalan SMA Negeri 2 Ungaran tahun 2023 kembali menciptakan generasi penerus kepramukaan dengan melaksanakan kegiatan Perkemahan Pelantikan Pramuka Penegak Bantara pada tanggal 13-15 Juni 2023, di buper Bantir, Sumowono, Kab Semarang.
Kegiatan tersebut merupakan kegiatan tahunan Ambalan Pangeran Samber Nyawa-Dewi Sartika yang diikuti oleh peserta calon penegak Bantara (kelas X) serta dewan ambalan sebagai panitia (kelas XI).
Tujuan dari kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang wajib dilaksanakan guna menciptakan generasi baru kepramukaan dan untuk melanjutkan kepengurusan bantara sebelumnya, serta sebagai proses penyelesaian kecakapan umum tingkat penegak bantara.
Untuk dilatik menjadi pengurus pramuka SMA N 2 Ungaran, peserta calon Bantara telah melewati beberapa tahapan untuk mengujikan diri sebagai syarat menjadi anggota penegak Bantara, yaitu dengan menyelesaikan Syarat-Syarat Kecakapan Umum (SKU) Pramuka Penegak sehingga berhak menggunakan Tanda Kecakapan Umum (TKU) Penegak Bantara.
Kegiatan ini dimulai dengan pemberangkatan ke buper Bantir Sumowono, pada pagi hari Selasa,13 Juni 2023. Pada hari pertama, dilaksanakan upacara pembukaan, kemudian calon penegak bantara malaksanakan materi yang diberikan oleh dewan ambalan, yaitu kedisiplinan, dinamika kelompok, dan problem solving. Dengan adanya pemberian materi tersebut diharapkan bisa menjadi pramuka yang disiplin, bertanggung jawab, serta dapat meningkatkan kemandirian dan kerjasama sesama anggota penegak bantara.
Di hari kedua, Rabu,14 Juni 2023. Calon penegak bantara dan dewan ambalan melaksanakan outbound dari TNI, juga materi yang diberikan oleh PMI serta kwarcab. Pada malam hari dilaksanakan upacara api unggun dengan sakral dan hikmat. Api unggun yang bermakna sebagai kekuatan dan cahaya yang menjadi tanda persaudaraan dan persatuan. Setelah Upacara Api Unggun selesai, Calon Penegak Bantara dan Dewan Kehormatan menampilkan bakat seni mereka pada kegiatan Pentas Seni. Dengan penuh kekompakan, mereka menampilkan tarian, menyanyi, dan baca puisi. Semua peserta, menyaksikan setiap tampilan dengan sangat antusias hingga akhir.
Setiap acara berlangsung secara disiplin dan tertib dengan selalu mengutamakan kebersamaan untuk menciptakan keharmonisan kepramukaan.
Kemudian kegiatan ini ditutup pada Kamis, 15 Juni 2023. Dengan dilaksanakan upacara penutupan serta pelantikan penegak bantara oleh Kepala SMA Negeri 2 Ungaran. Sebagai tanda simbolis, pelantikan dilakukan dengan pengucapan Tri Satya, pemasangan TKU Bantara, dan penyiraman bunga untuk calon penegak bantara. Upacara ini berlangsung hikmat dan berkesan. Diharapkan pengurus lebih disiplin dan bertanggung jawab sehingga mampu mengatasi rintangan yang ada. Dapat menjadi generasi yang tangguh, sehat, kuat, berkarakter dan profesional serta sesuai dengan dasa darma pramuka.
Oleh : Ainissania Chaira kelas XI.2 sebagai Sekretaris Panitia Pelantikan Bantara






Arsip
- Februari 2025
- Januari 2025
- Desember 2024
- November 2024
- September 2024
- Agustus 2024
- Juli 2024
- Juni 2024
- Mei 2024
- April 2024
- Maret 2024
- Februari 2024
- Januari 2024
- Desember 2023
- November 2023
- Oktober 2023
- September 2023
- Agustus 2023
- Juli 2023
- Juni 2023
- Mei 2023
- April 2023
- Maret 2023
- Februari 2023
- Desember 2022
- November 2022
- Oktober 2022
- Agustus 2022
- Juli 2022
- Juni 2022
- Mei 2022
- April 2022
- Maret 2022
- Februari 2022
- Desember 2021
- November 2021
- Oktober 2021
- September 2021
- Juli 2021
- Juni 2021
- Mei 2021
- April 2021
- Maret 2021
- Februari 2021
- November 2020
- Agustus 2020
- Juli 2020
- Juni 2020
- Mei 2020
- April 2020
- Maret 2020
- Februari 2020
- Januari 2020
- Mei 2018
- Juni 2017
- Mei 2017
- April 2017
Salam PRAMUKA !
Salut Kakak, sangat menginspirasi sekali.
sehat selalu dan tetap semangat
Insya Allah diberikan kesehatan Lahir Bathin selalu : Aamiin.: